PENGUNJUNG BLOG INI

Jumat, 15 April 2011

" PENDIDIKAN MORAL KEBANGSAAN "

Ancaman bom buku ,kisruh PSSI ,Kontroversi Pembangunan Gedung DPR,dan yang paling menghebohkan  kasus Melinda!!!!. Dari sekian kejadian demi kejadian dapat kita rangkaikan,dapat kita berandai andai betapa carut marutnya kekomplekan masalah yang mendera Bangsa ini,Sedemikian rapuhnya mental  Bangsa ini. Lalu bagaimana generasi yang seharusnya menikmati hasil dari pembangunan yang dilakukan sekarang ini , niscaya akan merasakan getirnya , akan merasakan  pahitnya  buah dari begitu gegap gempitanya masalah demi masalah yang mendera.
Akankah kita semua akan diam dalam menyikapi semua kejadian demi kejadian yang semakin membuat semuanya semakin suram,semakin buram, dan menambah nilai minus dalam buku sejarah yang ada.
Sekarang , coba kita tarik garis Horizontal dari semua masalah yang ada,. Garis besar penyebab dari semuanya itu adalah Jabatan dan Uang. Akankah kita terus memburu semuanya itu ,sedangkan disisi yang lain dari Bangsa yang besar ini ,masih banyak yang membutuhkan ,masih banyak yang berada dibawah garis kemiskinan,masih banyak pengangguran dan lain lain yang pastinya harus lebih dapat perhatian lebih dan lebih dari pemerintah.
Mungkin pemerintah harus  memprioritaskan dan lebih menekankan PENDIDIKAN MORAL KEBANGSAAN yang mencakup semua bidang yang ada didalam kurikulum pendidikan, sehingga  efek dari KETERBELAKANGAN MORAL yang saat ini sedang marak maraknya dapat diredam atau setidaknya dapat dikurangi semaksimal mungkin.
Atau mungkin Nilai yang ada memang sudah tidak bisa dipertahankan lagi,???. Coba semuanya mulai berpikir ,mulai menelaah dan mulai beraksi ! Hakikat REFORMASI tidak seperti ini ??? Dan kita awali perubahan,pembentukan Moral yang baik ,dimulai dari diri pribadi kita masing masing


Anang susetyo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar